Selasa, 3 November 2009
Mengikuti kuliah umum tentang Free / Open Source Software oleh Dr. Badlisah Ahmad di Dewan Keikhlasan – UniMAP.

Kamis, 22 Oktober 2009
Mengikuti Workshop Pengelolaan Jurnal Ilmiah yang diselenggarakan oleh Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada Yogyakarta.

Sabtu, 17 Oktober 2009
Sebagai penyaji makalah pada Seminar Nasional Kimia UNY  dalam rangka Dies FMIPA UNY ke 53 di Kampus UNY Karangmalang Yogyakarta. Judul makalah yang dipresentasikan secara oral adalah : Optimasi Proses Transesterifikasi Minyak Sawit dengan Methanol dan Katalis KOH untuk Pembuatan Biodiesel. (Download full paper)

Rabu-Kamis, 14-15 Oktober 2009
Sebagai peserta pada Seminar Manajemen Pendidikan Tinggi MIPA dalam rangka Peringatan Dies MIPA 54 UGM di Yogyakarta.

Rabu, 14 Oktober 2009
Sebagai juri pada Lomba Karya Inovasi Daur Ulang Sampah Tingkat SMA/MA se-DIY yang diselenggarakan oleh SP2MP PPKB Direktorat Kemahasiswaan UGM

Sabtu, 10 Oktober 2009
Sebagai penyaji makalah pada Seminar Hasil Penelitian MIPA dalam rangka Peringatan Dies MIPA 54 UGM di Yogyakarta. Judul makalah yang dipresentasikan secara oral adalah : Computer Aided Design of Sinensetin-Molecularly Imprinted Polymer based on Rational Selection of Monomer Functional.

Rabu-Kamis, 5-6 Agustus 2009
Berpartisipasi sebagai peserta pada Short Course on XRF Spectroscopy and Material Characterization di Jejawi, Kangar, Perlis Malaysia

Sabtu-Minggu, 18-19 July 2009
Berpartisipasi sebagai peserta, panitia dan presenter di Engineering Postgraduate Conference 2009 (EPC 2009), di Jejawi, Kangar, Perlis Malaysia. Makalah yang disajikan secara oral berjudul : Sensing and Bioactive Extraction of Sinensetin from Orthosipon Stamineus (Misai Kucing) Using A Novel Material Molecular Imprinting Polymer (MIP).

Rabu, 8 July 2009
Mengikuti technical training Solid Phase Extraction dari Supelco, bertempat di Station Agrotech – Unimap, Sungai Chucuh, Padang Besar

Sabtu, 4 July 2009
Berkunjung ke Faculty of Science (Biology Dept dan Chemistry Dept), National University of Singapore (NUS).

Jumat-Minggu, 3-5 July 2009
Mengikuti pertemuan technical National Group Biosensor – Malaysia yang diselenggarakan oleh MARDI, bertempat di Hotel Putri Pacific, Johor Baru, Malaysia.

Selasa-Rabu, 9-10 Juni 2009
Mengikuti Theses Writing Workshop, Post Graduate Office – Unimap, Kubanggajah Perlis.

23 April 2009
Mengikuti Workshop Penggunaan Software EndNote sebagai peserta aktif, diselenggarakan oleh Central Library Unimap. Materi pelatihan berupa penggunaan software untuk membantu penulisan referensi ilmiah dalam suatu paper atau tesis.

25-28 Maret 2009
Sebagai peserta aktif pada Workshop Design of Experiment (DOE), School of Bioprocess, Unimap, Kangar Perlis. Pada workshop ini mendapatkan materi dan praktek desain eksperimen dengan menggunakan software Desain Expert.

Tinggalkan komentar