Di dalam game bawaan Microsoft Windows selalu ada permainan standar seperti Solitaire, Freecell atau yang lainnya. Saya kadang bermain dengan permainan serupa untuk mengisi waktu saat bosan atau menunggu perhitungan riset. Permainan yang favorit adalah Spider Solitaire.

Permainan ini juga berupa permainan kecil menggunakan kartu. Kartu diacak dan disusun dalam 9 baris sejajar dalam keadaan tertutup, kecuali untuk kartu di depan sendiri. Sisa kartu ditumpuk di bawah untuk dikeluarkan secara bertahap. Dengan menyusun kartu yang harus diurutkan mulai dari kartu raja (K,Q, J) dan kartu angka mulai dari 10 sampai a (kartu as). Kalau sudah urut lengkap maka dapat turun ke home. Demikian seterusnya sampai seluruh kartu dapat disusun secara rapi mengikuti urutan tersebut.

Dalam game ini ada tiga tingkat kesulitan yakni beginner (hanya dengan kartu satu warna), intermediate (kartu dengan dua warna) atau advance (kartu dengan empat warna). Kebetulan masing-masing level ini pernah saya lakukan dan pernah dapat menyelesaikannya dengan baik.

Tingkat beginner - 1 macam kartu


Tingkat intermediate - 2 macam kartu


Tingkat advance - 4 macam kartu

Tantangan dari urutan ini adalah mengurutkan secara cepat. Kalau untuk tingkat beginner relatif mudah dan dapat dilakukan dengan cepat. Kalau untuk tingkat selanjutnya yang sering berujung dengan kegagalan terutama tingkat advance. Biasanya masing-masing permainana terdapat skor yang dihasilkan, terutama terkait dengan jumlah langkah yang diperlukan. Dimulai dari skor asal sebesar 500. Selanjutnya kalau bergerak satu langkah maka skor akan berkurang 1, demikian juga kalau langkah dibatalkan maka skor juga dikurangi satu. Untuk setiap susunan yang jadi maka akan diberikan skor 13 kali 5. Jadi kalau jumlah langkahnya sedikit maka skornya akan semakin tinggi. Tetapi hal ini kadang jadi kurang menantang lagi karena perbedaannya seringkali tidak terlalu banyak.

Komputer juga dapat menghitung tingkat persentase keberhasilan menyelesaikan permainan secara kumulatif. Tingkat keberhasilan saya pernah capai adalah sampai 43 persen. Hal ini karena kemudian saya banyak melakukan permainan tingkat advance yang sering tidak berhasil menyelesaikan. Ingin sih dimulai lagi untuk reset dari nol lagi.

Seiring waktu tantangan untuk tingkat advance menjadi tidak menarik lagi. Saya kemudian malah banyak bermain di tingkat intermediate. Tantangan yang saya lakukan justru adalah menyusun pola konfigurasi kart-kartu yang dihasilkan. Selama ini saya akhirnya dapat berhasil menyusun sepuluh konfigurasi dengan pola tertentu. Hal ini seperti disajikan pada gambar berikut.

Konfigurasi 1 : SSSSHHHH


Konfigurasi 2 : HHHHSSSS


Konfigurasi 3 : SHSHSHSH


Konfigurasi 4 : HSHSHSHS


Konfigurasi 5 : HHSSSSHH


Kombinasi 6 : SSHHHHSS


Kombinasi 7 : SSHHSSHH


Kombinasi 8 : HHSSHHSS


Kombinasi 9 : HSSHHSSH


Kombinasi 10 : SHHSSHHS

 

Kalau yang berikut ini hasil kombinasi susunan untuk tingkat Advance.

Kombinasi 1 : SDRHSDRH


Kombinasi 2 : DRSHDRSH


Kombinasi 3 : HRSDHRSD

Jadi kalau anda ingin bermain seperti ini. Coba saja. Semoga berhasil.

 

Iqmal Tahir

ps. Hehe… anaknya saja sudah padha main Counter Strike  dan sebangsanya, bapaknya malah masih saja asyik main solitaire…. kuno banget.

Satu tanggapan »

  1. marty berkata:

    iya sampe lupa waktu …

  2. ari berkata:

    ketinggalan jaman pak… bs buat taruhan tuuu…

  3. Abu Athhar berkata:

    hahahaha…mas, tulisannya kayak manual Spider Solitaire..tinggal minta honornya aja ke Microsoft, hehehehehe..

    • Iqmal berkata:

      gara2 ingin pengunjung blog nya nambah kayak dulu lagi waktu di blog lama, jadinya semakin banyak asal tulis… yang penting posting tulisan asli… hehehe.., dicari pak Jujur Pratama tuh…

  4. Indah berkata:

    asyiiik jg ni… main cara baru…tp enakan main game di fb aja

    • Iqmal berkata:

      ya silakan saja, mau main di fb atau game online lainnya… game yang offline juga boleh, yang penting bisa untuk refreshing asal jangan kelewatan saja…

  5. erry berkata:

    wah hobby banget nih

  6. Admin berkata:

    Saya sering gagal, hahaha..

Tinggalkan komentar